Lahat.Majalah Ampera Post.Com -Pemerintah Desa Muara Dua, Kecamatan Pagar Gunung, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan mengadakan pengajian rutin Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) yang berlangsung di Masjid Nurul Iman di desa setempat, Kamis (26/09/2024).
Hadir pada kesempatan acara tersebut, Ibu Camat Pagar Gunung, para pegawai dari KUA Pagar Gunung, perangkat desa, BPD tokoh agama, adat, karang taruna dan para undangan lainnya.
Dalam sambutannya Kepala Desa Muara Dua, Jonidi Suhri menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk kemajuan Kabupaten Lahat.
“Kerja sama dan kontribusi dari seluruh komponen masyarakat yang telah memberikan kontribusi yang signifikan dalam menjaga kelancaran kinerja Pemerintahan desa ini di wilayah ,” ucapnya.
Dirinya menjelaskan, Pengajian Rutin Badan Kontak Majelis Taklim di masjid ini menjadi momentum yang berarti bagi seluruh komponen masyarakat dan pemerintahan dalam memperkuat silaturahmi dan saling mendukung demi terwujudnya pembangunan Kabupaten Lahat,” demikian Jonidi
Comment